Sehari Mahir Merajut oleh Ajeng Galih Sitoresmi
Penerbit: Pustaka Grhatama
ISBN: 9786028687188
My rating: 4 of 5 stars
Aku belajar merajut dari teman. Setelah bisa knit-purl-knit-purl aku bingung, sudah ini apa? Lalu, bagaimana cara membuat topi, syal, baju yang keren-keren itu?
Nah, penjelasan dalam buku ini jelas dan terperinci. Ini topi rajut yang polanya kudapat dari tempat lain tapi mengikuti petunjuk dari buku ini: Simple Beanie. Enggak langsung bisa dalam waktu satu hari siih, malah lebih sering membongkar daripada menjadikannya. 😉 Lihat (sebagian dari) hasil rajutanku di blog ini.
Peringatan: merajut (knitting) atau merenda (crocheting) dapat menyebabkan kecanduan.
Sinopsis:
Merajut itu sangat mengasyikkan lho? Nggak percaya? Coba baca buku ini dulu. Anda akan menemukan berbagai pola-pola rajutan yang sangat menarik. Bukankah mengasyikkan bisa membuat syal, topi, tempat handphone, atau sarung tangan sendiri. Anda bahkan bisa memberikan teman istimewa hadiah handmade ini. Mereka pasti akan sangat tersanjung.
Sulit membuatnya? Tentu tidak. Merajut itu sebenarnya gampang kok. Asalkan kalian paham benar dasar-dasarnya. Dan buku ini akan membantu kalian untuk berkreasi dan memahami tusuk dasarnya terlebih dahulu. Dijamin, Anda pasti akan mampu belajar dengan mudah.
Nah, jangan berhenti sampai di sini. Setelah menguasai tekniknya, Anda bisa lho memulai bisnis rajutan. Bagaimana caranya? Semua tersaji lengkap di buku ini.
Selamat Merajut!
Satu tanggapan untuk “Belajar merajut dari buku”